Babinsa Desa Kebonrejo Berikan Pelatihan Sikap Dan Kedisplinan Kepada Puluhan Anggota Linmas

    Babinsa Desa Kebonrejo Berikan Pelatihan Sikap Dan Kedisplinan Kepada Puluhan Anggota Linmas
    Anggota Koramil 20 Salaman Memberikan pembekalan materi PBB Kepada Linmas Desa Kebonrejo

    MAGELANG, –Babinsa Koramil 20 Salaman Kodim 0705 Magelang Serka Bambang bersama Babinkamtibmas, pada pukul 09.00 Wib melaksanakan pembinaan dan pelatihan anggota Linmas di Halaman Desa Kebonrejo Kecamatan Salaman, Senin ( 27/06).

    Dalam pemberian materi Serka Bambang Selaku Babinsa Desa Kebonrejo mengatakan, bahwa Linmas Sebagai Mitra Juga mempunyai peran yang sangat penting di Desa sebagai abdi serta melayani keamanan warga .Banyak tugas yang diberikan oleh pemerintah kepada Linmas oleh itu sebagai abdi masyarakat siap membantu pelayanan Kegiatan Sosial lainnya" terang Babinsa Kebonrejo  Untuk itu harus menguasai macam bentuk tugasnya serta melaksanakan penuh dengan rasa keikhlasan serta penuh tanggung jawab. Dengan melaksanakan  penuh keikhlasan maka akan terasa lebih ringan.

    Perlindungan masyarakat (Linmas) adalah warga masyarakat yang dipersiapkan, dibekali pengetahuan, dan fisik yg prima serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi bencana, serta ikut manajemen keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, serta kegiatan sosial kemasyarakatan di Desa.

    "Jiwa yg sehat dan fisik yg prima sangat diperlukan untuk menunjang tugas-tugas linmas dilapangan, oleh karenanya perlu adanya pelatihan dan pembinan secara berkala kepada linmas" tambah Serka Bambang.

    Salah satu anggota Linmas Desa Kebonrejo Zainal (45) mengucapkan, terima kasih kepada Babinsa dan Babinkamtibmas atas dedikasinya waktu maupun tenaganya, untuk memberikan pembinaan, pelatihan kepada linmas Desa Kebonrejo Kecamatan Salaman Kabupaten Magelang " tutup bapak anak 2 tersebut.

    Gunawan: Pen 0705/ Mgl

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 21 Kajoran Melaksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Jateng : Jelang HUT Bhayangkara,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami