MAGELANG - Pemerintah Kota Magelang menggelar sepeda sehat dalam rangka hari jadi ke-1117 Kota Magelang yang dilaksanakan di Alon-alon Kota Magelang. Minggu (04/06/2023).
Kegiatan yang diikuti ribuan pesepeda dari berbagai komunitas di wilayah Magelang dan sekitarnya tersebut merupakan salah satu rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Magelang.
Baca juga:
Turnamen Sepakbola Danrindam Cup Dimulai
|
Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Jawa Tengah yang diwakili Sekda Sumarno, S.E., M.M., Walikota Magelang Dr. H. Muchamad Nur Aziz Sp. PD., K-GH., FINASIM, Wakil Walikota Drs. K.H. Mansyur Siroj, M.Ag., PJ Sekda Kota Magelang, Larsita S.E., M.M., Dandim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto S.H., M.Si, .dan Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang, S.I.K, M.M.
Hadir pula Kadishub Kota Magelang, Chandra Wijatmiko Adi., S, Sit.MT., Kasatpol PP Kota Magelang O.T. Rostriyanto S.I.P, MM, Kadisporapar Drs. Sarwo Imam Santoso, Kepala OPD Pemerintah Kota Magelang, Ketua Umum KONI Kota Magelang Ali Sobri Sungkar, A.Md.Ak., dan para peserta sepeda sehat.
Dalam sambutannya, Walikota Magelang melalui Wakil Walikota K.H. Mansyur Siraj mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya untuk meningkatkan pengguna sepeda di Kota Magelang.
Kegiatan ini dapat dijadikan sebagai pola hidup sehat dengan bersepeda, sekaligus refreshing menikmati keindahan kota tercinta ini. Selain itu, sepeda sehat menjadi bagian upaya menyukseskan visi Kota Magelang yaitu Kota Magelang yang maju, sehat dan bahagia.
"Secara eksplisit, kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari pemerintah Kota Magelang dalam rangka mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga sepeda sehat, " ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama Gubernur Jawa Tengah yang diwakili Sekda Provinsi Sumarno mengucapkan selamat ulang tahun kota Magelang yang ke-1117 tahun. Diharapkan kedepan semakin menarik wisatanya dan banyak orang berkunjung di kota Magelang.
Lebih lanjut Sumarno menuturkan, sepeda sehat merupakan program pemerintah untuk kita semua dalam menjaga kesehatan. Ketahanan suatu negara itu yang lebih banyak adalah masalah kesehatan, dan dari sisi kesehatan yang lebih penting adalah upaya promotif dari pada kuratif.
"Semoga kegiatan ini juga bermanfaat bagi masyarakat Kota Magelang dari segi ekonomi maupun kesehatan, " ujarnya.
Ditemui disela-sela kegiatan Dandim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, SH., M.Si mengatakan, kegiatan sepeda sehat hari ini diikuti dari berbagai latar belakang dan komunitas. Harapannya seluruh lapisan masyarakat Magelang selalu solid dalam menjaga kebersamaan.
"Hal ini tentunya juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi, baik antar instansi maupun dengan masyarakat, " tutup Dandim.
Pen0705/Mgl